Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Iklan Utama HP

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Suka Duka Pedagang Buah Nanas di Pasuruan

Kamis, 06 Mei 2021 | 18:29 WIB Last Updated 2021-11-10T14:38:14Z
Foto: Hartoyo/potretwarta

Pasuruan - Semenjak masa pandemi pekerjaan apapun akan di lakukan, banyak orang tidak bekerja bahkan banyak korban PHK dari perusahaan yang pailit dari dampak pandemi sehingga untuk memenui kebutuhan hidup dan kelangsungan keluarganya harus banting tulang agar bisa makan.

Seperti Fadol (45th) warga kedungrejo Kecamatan kejayan Pasuruan Kamis 6/5/2021, demi memenui kebutuhan hidup keluarganya rela berpanasan di tepi jalan raya Kejayan untuk berjualan Nanas yang dengan berpenghasilan 30.000 (tiga puluh ribu rupiah).

" Ya Alhamdulillah mas kadang dapat 30.000 tigapuluh ribu tapi kalau habis ya bisa 100.000 seratus ribu itu jarang," papar Fadol pada awak media.

Keiklasan untuk menafkai keluarga terpancar dari raut wajah pria setengah baya ini dan kembali merasa bersyukur karena dagangan nanasnya hampir habis.

Untuk mendapatkan barang daganganya harus rela berkilo-kilo perjalanan, begitu juga menjualnya kalau tidak habis di tempat mangkalnya fadol akan berkeliling untuk menjajakan daganganya. (Har)
×
Berita Terbaru Update
/* script Youtube Responsive */